#persebaya
Minggu, 27 November 2022 09:05 WIB
Penulis:Andri
Editor:Andri
SOLO I halojatim.com - Pelatih Persebaya, Aji Santoso bukan hanya puas mempermalukan Persis Solo 5-1. Tapi ada hal lain yang diperolehnya usai pertandingan yang dilaksanakan di Stadion Manahan, Solo, Sabtu sore itu.
Aji terkesan dengan penampilan perdana George Brown. George Brown merupakan pemain keturunan yang sedang menjalani trial di Persebaya sejak beberapa hari lalu. George Brown merupakan kakak kandung dari punggawa Timnas Indonesia U-19, Jack Brown yang juga memperkuat Persita Tangerang.
Jack dan George Brown merupakan pesepak bola muda berdarah Indonesia keturunan Inggris dari sang ayah Lance Brown, sementara ibu mereka orang Indonesia, Indah Brown.
George Brown lebih banyak malang melintang di kompetisi antar mahasiswa di Amerika Serikat. Pada laga uji coba ini, ia diberikan kesempatan selama kurang lebih 60 menit.
Meski ia tidak menyumbang assist atau gol, George Brown cukup sukses menjalankan perannya di posisi bek kanan. "Dengan dia (George Brown) hanya dua kali latihan terus tadi main, menurut saya cukup bagus, anak ini cukup prospek ke depan, fighting spirit bagus, visi main bolanya juga lumayan bagus," kata Aji Santoso.
Meski terkesan, Aji Santoso tak mau terburu mengambil keputusan apakah George Brown akan menjadi bagian Persebaya musim ini. Dia masih memberi kesempatan lagi untuk tetap latihan di Persebaya. (*)
Bagikan
#persebaya
2 bulan yang lalu
#persebaya
3 bulan yang lalu