Persebaya Tak Ingin Dipermalukan di Kandang PSIS Semarang, Instruksikan Pemain Lakukan Ini

ifta - Jumat, 14 Juli 2023 11:38 WIB
Pelatih Persebaya Aji Santoso

Surabaya, Halojatim.com- Persebaya Surabaya bakal melakoni laga di pekan ketiga BRI Liga 1 dengan melawan PSIS Semarang, Minggu (16/7).

Persebaya Surabaya yang memboyong 22 pemain ke Semarang ini tak ingin dipermalukan di kandang lawan.

Karena itu sehari jelang keberangkatan, skuat asuhan Aji Santoso ini melakukan latihan dengan intensitas lebih tinggi.

Pelatih Persebaya, Aji Santoso, menyatakan sedang fokus memelihara kondisi fisik pemain dengan meningkatkan intensitas latihan.

Menurutnya, latihan dengan intensitas tinggi yang diberikan telah membantu mempertahankan kebugaran Ze Valente dan rekan-rekannya menjelang pertandingan melawan PSIS Semarang.

"Latihan terakhir kami dilakukan dengan intensitas tinggi untuk menjaga kondisi pemain agar tetap optimal. Anak-anak bermain dengan baik," ujar Aji Santoso dilansir dari laman resmi Liga 1 pada Jumat (14/7).

Pada hari Jumat (14/7) pagi ini, skuat Persebaya berangkat menuju Semarang dengan membawa 22 pemain.

Sementara itu, mengenai perkembangan kondisi Bruno Moreira yang sebelumnya dikabarkan akan absen dalam pertandingan melawan PSIS, Aji Santoso tetap memasukkan Bruno ke dalam rombongan tim yang berangkat ke Semarang.

Seperti yang diketahui, pemain asal Brasil tersebut mengalami sedikit masalah setelah pertandingan melawan PS Barito Putera.

Aji Santoso menyatakan bahwa Bruno baru saja menjalani sesi terapi dan tetap dipantau oleh tim medis. Jika kondisinya membaik, kemungkinan besar ia akan turun bermain dalam pertandingan tersebut. ***

RELATED NEWS