Nama Wali Kota Surabaya Digadang-gadang Sebagai Calon Gubernur Jatim, Turut Didoakan KH Said Aqil Siradj
Surabaya, Halojatim.com- Nama calon gubernur Jawa Timur (Jatim) mulai muncul ke permukaan, salahsatunya yang digadang-gadang adalah Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi.
Partai tempatnya bernaung yakni PDI Perjuangan juga seperti memberikan sinyal restu kepada Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi untuk maju di Pilkada nanti.
Sinyal itu muncul saat acara tasyakuran Hari Ulang Tahun ke-50 PDI Perjuangan di Surabaya, Kamis (26/1).
- Sekwan dan Staf DPRD Jatim Ini Mangkir dari Panggilan KPK, Penyidik Panggil Ulang
- PEMAIN JEBOLAN LIGA EROPA DIHARAPKAN MENGISI POSISI MARSELO
- PEMKOT SURABAYA BUKA LAYANAN POJOK BACA DIGITAL
Pada tasyakuran sekaligus istighasah di Kantor DPD PDIP Jatim tersebut, sebagian pengurus partai tingkat provinsi, cabang maupun kader lainnya tersenyum dan bertepuk tangan saat nama Eri Cahyadi disebut-sebut.
Saling sahut dengan nada bercanda menyeruak ketika ada yang membahas soal Pilkada Jatim.
Bahkan ada beberapa kepala daerah yang hadir pada kesempatan tersebut turut mengacungkan jempol ke Eri Cahyadi.
Hadir dalam acara tasyakuran sekaligus istighasah di Kantor DPD PDIP Jatim adalah KH Said Aqil Siradj.
KH Said Aqil Siradj di sela memberi tausiyah juga sempat menyebut nama Eri Cahyadi sangat layak berlaga di ajang Pilkada Jatim tahun depan.
"Saya doakan Eri Cahyadi menjadi calon gubernur dan menang," kata Kiai Said lalu diamini para kader yang hadir.
Sementara itu potongan tumpeng pertama dari Ketua DPD PDIP Jatim Kusnadi juga diberikan kepada Eri Cahyadi.
Cak Eri, sapaan akrabnya, mengaku kaget sekaligus bangga saat diberikan potongan pertama tumpeng HUT PDIP sekaligus tasyakuran ulang tahun Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
"Saya persembahkan potongan tumpeng ini kepada seluruh kader PDIP dan semua warga Surabaya. Sebab, tanpa warga yang luar biasa dan hebat, Surabaya tidak bisa apa-apa," ungkapnya dilansir dari ANTARA.