Desa di Blitar Ini Hasilkan Kendang Sampai Tembus ke Mancanegara, Bakal Dipamerkan di Pertemuan G20

ifta - Senin, 28 Februari 2022 09:30 WIB
Desa di Blitar Ini Hasilkan Kendang Sampai Tembus ke Mancanegara, Bakal Dipamerkan di Pertemuan G20.

BLITAR, Halojatim.com- Sebuah desa di Blitar tepatnya di Desa Minggirsari Kecamatan Kanigoro, Blitar, Jawa Timur warganya memiliki keahlian dalam membuat kendang djimbe.

Produk kendang djimbe ini kualitasnya bahkan sudah diakui di level internasional, hasil karya warga desa di Blitar ini juga sudah tembus ke pasar mancanegara.

Karya kendang djimbe ini sudah dikirim ke berbagai negara, karena kualitasnya yang mumpuni inilah kendang ini mendapatkan tempat di pasar internasional.

Atas hasil ini kemarin Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa berkunjung ke pengrajin Kendang Djimbe milik seorang perajin Basuki di Desa Minggirsari Kecamatan Kanigoro pada hari Minggu, (27/2).

Hadir juga Kepala Dinas Perindag Jawa Timur, Gubernur Khofifah meninjau Desa Devisa yang disiapkan oleh LPEI (Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia) atas usulan Disperindag Jawa Timur untuk memenuhi 15 kuota yang ada.

Mengingat kerajinan Kendang Djimbe sudah tembus ekspor Mancanegara, Gubernur Khofifah berharap pengrajin Kendang Djimbe masuk di Desa Devisa dan akan dibantu terkait pembiayaan, desain produk serta akses pasar.

Perlu diketahui, kualifikasi syarat desa devisa yaitu produknya harus unik, produk asli buatan desa, satu desa terdapat beberapa unit pengrajin dan pengrajin yang ada di desa harus masuk menjadi anggota koperasi atau asosiasi.

Semua hal ini yang menjadi bahan verifikasi oleh tim LPEI Pusat apakah desa ini layak menjadi Desa Devisa.

Kedepannya nanti tim LPEI Pusat akan berkunjung ke Desa Minggirsari dan meninjau produk yang ada, serta bisa dipamerkan atau masuk display di pertemuan G20 di Indonesia mulai Maret sampai akhir tahun nanti.

Display yang dipajang ini bisa dilihat langsung oleh perwakilan peserta dari berbagai negara. (*)

RELATED NEWS