Dilarang Bawa Kendaraan Pribadi ke GBT, Ini Cara Naik Shuttle Bus Gratis

Kamis, 09 November 2023 19:39 WIB

Penulis:Asih

Editor:Asih

images (1).jpeg
Pemkot Surabaya menyiapkan shuttle bus menuju GBT.

SURABAYA  | halojatim.com - Pemkot Surabaya melalui Dinas Perhubungan (Dishub) melarang masyarakat membawa kendaraan pribadi dan memarkirnya di Gelora Bung Tomo (GBT) saat pembukaan Piala Dunia U17, Jumat (10/11/2023). 

Karena itu Dishub telah menyiapkan kendaraan khusus  untuk mengantar penonton menggunakan shuttle bus secara gratis. 

Dikutip dari akun Instagram @dishubsurabaya, berikut lokasi parkir untuk penonton Piala Dunia U-17 2023 di Surabaya: 

1. Terminal Intermoda Joyoboyo (TIJ). 

2. Balai Kota Surabaya 

3. Ciputra World 

4. Pengujian Kendaraan Bermotor (PKB) Tandes 

5. Terminal Tambak Osowilangun 

6. Terminal Benowo 

Cara Naik Bus: 

Setelah mengetahui titik lokasi parkir kendaraan pribadi, penonton yang ingin menuju ke Stadion GBT caranya cukup mudah. 

Berangkat dari lokasi parkir, penonton hanya tinggal naik Suroboyo Bus dengan menunjukkan tiket menonton FIFA U-17 World Cup 2023. 

Keenam lokasi parkir tersebut sekaligus menjadi titik penjemputan bagi shuttle bus yang sudah disediakan oleh Pemkot Surabaya. 

Meski jauh dari Stadion GBT, kantong parkir untuk FIFA U-17 World Cup 2023 di Surabaya sudah ditunjang berbagai fasilitas lengkap. Di antaranya seperti musala, foodcourt, hingga taman bermain untuk anak-anak (playground).