Yuk Buat Podcast di Spotify, Ini Caranya

Asih - Sabtu, 08 Juli 2023 16:15 WIB
Mau Tau Cara Podcast di Spotify, Ikuti Langkah Berikut : (Ist)

JAKARTA | halojatim.com – Pengguna fitur Spotify terus meningkat, apalagi fitur spotify tidak hanya untuk mendengarkan musik tapi juga bisa podcast.

Fitur baru yang disematkan memberikan informasi dan juga inspirasi bagi pendengarnya, podcast memungkinkan pendengar berinteraksi dengan lawan bicara. Sabtu, 8 juli 2023.

Podcast dapat dibuat oleh satu orang yang berbicara pada microfon atau mikrofon ponsel. Di samping itu, podcast juga bisa berwujud percakapan sepasang teman atau kelompok.

BACA JUGA :

Siaran podcast biasanya berisi topik yang beragam, mulai dari edukatif, sharing, atau panduan dari semuanya hingga menghibur para pendengarnya. Sehingga, hal ini mampu menarik minat pendengar dari berbagai usia.

Akhir-akhir ini menjadi podcaster semakin dilirik dan diminati oleh banyak orang. Membuat podcast tidak sesulit dahulu. Anda bisa menggunakan alat pengeditan yang mudah digunakan seperti Anchor.

Cara Membuat Podcast di Spotify

Berikut ini adalah Langkah-langkah dalam membuat podcast di spotify:

  1. Hal pertama yang harus dilakukan yaitu mengunduh aplikasi Anchor melalui perangkat Android atau iOS.
  2. Kedua, lakukan pendaftaran akun pribadi.
  3. Jika sudah, klik tombol “New Episode.”
  4. Anda bisa memilih langkah selanjutnya, mulai dari merekam audio secara langsung.
  5. Di samping itu, Anda juga bisa mengunggah audio yang sebelumnya sudah Anda rekam.
  6. Jika audio rekaman Anda telah siap, upload konten dengan cara klik mengunggah menarik file dari perangkat.
  7. Tunggu terlebih dahulu sampai konten tersebut terunggah.
  8. Jika telah terunggah, pilih ikon (+) untuk menambahkan backsound yang telah disediakan Anchor.
  9. Langkah selanjutnya, klik “Save Episode” guna menyimpan konten episode pertama Anda.
  10. Setelah itu, Anda akan diarahkan untuk mengisi informasi untuk konten yang Anda buat seperti judul, deskripsi, foto sampul, dan waktu pengunggahan.
  11. Jika Anda ingin menyimpan terlebih dahulu, klik “Save as Draft.”
  12. Namun, Anda juga bisa langsung mengunggahnya dengan cara pilih “Publish Now.”
  13. Proses pengunggahan selesai, podcas pertama otomatis akan terunggah dan tersedia di Anchor serta Spotify selang beberapa waktu.

Begitulah langkah-langkah mudah membuat podcast. Selamat mencoba dan menuangkan ide kreativ Anda melalui podcast!

Editor: Asih
Bagikan

RELATED NEWS