Usai Bandara, Siap-siap Kediri Bakal Diguyur Proyek Jalan Tol hingga SMP Baru

ifta - Jumat, 11 Februari 2022 17:23 WIB
Ilustrasi jalan tol undefined

KEDIRI- Halojatim.com- Kediri Jawa Timur kini tengah mengerjakan megaproyek bandara, menyusul proyek jalan tol.

Proyek lainnya kini juga tengah dibahas, dari proyek pembangunan sarana pendidikan misalnya juga tengah disiapkan.

Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar mengungkapkan saat ini Pemerintah Kota Kediri tengah menyiapkan berbagai langkah terhadap isu-isu strategis yang ada di Kota Kediri.

Salah satu isu strategisnya adalah pembangunan bandara dan jalan tol. Dimana untuk menangkap peluang dari isu strategis tersebut dibutuhkan peningkatkan kualitas SDM.

“Arah kebijakan agar kita bisa mendapat manfaat dari pembangunan bandara dan jalan tol kita ingin meningkatkan kualitas SDM. Salah satu upayanya dengan membangun SMP 9 yang ada di Kecamatan Pesantren. Nanti di Kecamatan Pesantren ini juga akan jauh lebih ramai,” ujar Abdullah Abu Bakar saat membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang), Kamis (10/2) di Aula Kecamatan Pesantren dilansir dari laman resmi kedirikota.go.id.

Camat Pesantren Widiantoro mengatakan Musrenbang Kecamatan Pesantren ini diawali dengan Musrenbang di tingkat kelurahan pada tanggal 2 hingga 4 Februari.

Untuk Kecamatan Pesantren ada 123 usulan. Bidang A meliputi pendidikan, kesehatan, perlindungan sosial, ketentraman ketertiban, pelayanan umum, kebudayaan dan pariwisata sejumlah 42 usulan.

Bidang B meliputi lingkungan hidup, perumahan, dan fasilitas umum ada 45 usulan.

Bidang C meliputi perekonomian, ketahanan pangan dan pengembangan usaha ada 34 usulan. Serta ada 2 usulan hibah langsung.

“Saya sudah sampaikan kepada delegasi dari kelurahan agar memberikan usulan yang sifatnya benar-benar urgent untuk masuk di skala Musrenbang,” ujarnya. (*)

RELATED NEWS