Perkenalkan lfredo Nararya, Pemain Belia Persebaya yang Ternyata Jago Sains, Ikut Turnamen Internasional
Halojatim.com, Surabaya- Skuat Persebaya Surabaya memiliki pemain berbakat yang kini bertarung di level Elite Pro Academy (EPA) 2024/ 2025.
Pemain ini adalah lfredo Nararya yang kini menjadi salah satu pemain andalan Persebaya U-16 di EPA 2024/ 2025.
Aksinya di lapangan hijau untuk kelompok umur tak diragukan lagi, dia sudah mencetak 5 gol dan 3 assist dalam 10 pertandingan.
- Rayakan Hari Pahlawan dengan Sosialiasi Tanggap Bencana
- Marak Tagihan Pajak Berekstensi APK, BRI Imbau Masyarakat Tidak Terkecoh Modus Penipuan Perbankan
- BRI Ventures Gelar Program Sembrani Impact Accelerator, Dukung Pertumbuhan Bisnis Berkelanjutan di Indonesia
Pemain yang kini baru berusia 15 tahun itu juga hebat di bidang sains. Bahkan dia ikut di kompetisi sains internasional.
lfredo Nararya ditunjuk untuk mewakili sekolahnya, SMAN 1 Sidoarjo di ajang International Science and Invention Fair (ISIF), yang diselenggarakan di Denpasar, Bali, pada 5-10 November. Alfredo ikut lomba sains itu di bidang lingkungan.
”Saya memang gemar sains sejak SMP dulu,” kata Alfredo. ”Saya senang sains karena suka sendiri, bukan karena paksaan orang tua. Terus saya tekuni, sekarang mewakili SMAN 1 Sidoarjo bersama teman-teman,” lanjutnya dilansir dari laman resmi Persebaya.id, pada Sabtu (9/11).