GUBERNUR KHOFIFAH DAPAT PENGHARGAAN DARI KEMENTERIAN KOPERASI
SURABAYA I halojatim.com - Penghargaan terus diterima Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa. Dia meraih penghargaan berupa Jasa Bakti Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) kategori Pejabat Negara dari Kementerian Koperasi dan UKM RI.
"Alhamdulillah, penghargaan ini menjadi hadiah di Hari UMKM Nasional bagi para pelaku UMKM dan Koperasi serta seluruh pihak yang bahu-membahu dalam pemberdayaan," kata Khofifah.
Tanda jasa tersebut merupakan penghargaan tertinggi yang diberikan oleh Menteri Koperasi dan UKM RI atas atas peran aktif Khofifah dalam menyukseskan pembinaan dan pengembangan Koperasi dan UKM di Jatim. Atas penghargaan tersebut, Khofifah mendedikasikan penghargaan tersebut untuk seluruh pelaku gerakan Koperasi dan UMKM di Jatim.
Selain itu, Khofifah menyebut penghargaan tidak dapat dicapai tanpa dukungan semua pihak, yakni hexa helix colaboration antara pemerintah, dunia bisnis, komunitas, perguruan tinggi, media, dan sektor keuangan. Selain Khofifah, penerima Penghargaan Jasa Bakti Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah dari Jatim diterima Bupati Trenggalek Mohamad Nur Arifin, Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Malang Pantjaningsih Sri Redjeki, dan Ketua Umum KUD Subur Kabupaten Kediri Subianto.
Sementara itu, dalam mendukung pemberdayaan koperasi UMKM, Pemprov Jatim menjalankan berbagai program dengan pendekatan lima aspek pemberdayaan yaitu penguatan kelembagaan dan sumber daya manusia, peningkatan kualitas produk, perluasan akses pembiayaan serta pemasaran. (*)