GOL MENIT AKHIR SELAMATKAN AMS SUMPUT

Andri - Jumat, 29 November 2024 14:15 WIB
Penyerang AMS Ridho mencoba mengontrol bola dengan dibayangi pemain Akor FC di Lapangan Panser Sumput , Sarirogo, Sidoarjo

SURABAYA I halojatim- AMS termasuk kesebelasan unggulan dalam Panser Cup 2024. Namun, tim asal Desa Sumput, Kecamatan Sidoarjo Kota, itu nyaris terpeleset di babak kedua.

Gol pemain dengan sebutan Ambon satu menit menjelang pertandingan usai membuat AMS menembus babak delapan besar. Hanya, memang diakui, permaian lawan, Akor FC, di Lapangan Panser, Sarirogo, Sidoarjo Kota, Kamis (28/11/2024) layak duacungi jempol.

Khususnya kepada kiper Akor FC Davano yang tampil gemilang. Kipr dengan rambut rege itu beberapa kali menyelamatkan gawangnya dari gempuran pemain AMS yang bergelombang. Termasuk beberapa kali berhadapan satu lawan satu.

‘’Lawan cukup memberikan perlawanan. Kami bersyukur bisa menang dan masih berlanjut,’’ ujar Kapten AMS Imansyah Nyong.

Dari segi materi, AMS memang layak menang. Di belakang, tim yang didukung supporternya yang fanatik itu digalang oleh Rizky yang akrab disapa Jepang. Pemain ini pernah membawa Persebaya Surabaya Elite Pro Academy atau Persebaya EPA juara U-20. Bahkan, ketika itu, dia lebih dipercaya menjadi pilihan utama oleh pelatih Uston Nawawi dibandingkan Rizky Ridho. Hanya, sekarang Rizky Ridho karirnya di lapangan hijau lebih moncer. Edo, sapaan karib Rizky Ridho, menjadi pemain inti di Timnas Indonesia yang tengah berjuang lolos Piala Dunia 2026 dan juga menjadi kapten di Persija Jakarta. Sedang Jepang terakhir membela Tim Liga 3 Jakarta, Batavia FC.

Di depan, AMS juga mempunyai mantan pemain Persida Senior, Widodo. Arek Warugunung ini sering kali mengancam gawang lawannya.

Dengan kemenangan ini, AMS akan berjumpa dengan Bima Putra yang sehari sebelumnya menang atas kesebelasan yang diperkuat beberapa pemain Liga 3, Durung Banjar atau Durban.

Pada Jumat hari ini (29/11/2024), Panser Cup 2024 akan mempertemukan dua tim rival berat, Cenderawasih Klurak, Candi, dengan Putat FC, Tanggulangin. ‘’Pertandingan akan berjalan sengit karena kekuatan kedua kesebelasan berimbang,’’ jelas Ahmad Sar’i, panitia pelaksana Panser Cup 2024. (*)

Editor: Andri
Tags #pansercup2024#AMSBagikan

RELATED NEWS