CFD KEMBALI DIBUKA DI JALAN TUNJUNGAN DAN DARMO

Andri - Sabtu, 21 Mei 2022 21:40 WIB
Jalan Tunjungan saat dipakai Car Free Day sebelum pandemi Covid-19

SURABAYA I halojatim.com - Jalanan di Kota Surabaya pada Minggu pagi kembali ramai. Pemerintah Kota Surabaya menyatakan kegiatan hari bebas kendaraan atau Car Free Day (CFD) bisa kembali digelar di Jalan Tunjungan dan Jalan Darmo.

Kepada Bidang Penataan dan Pengawasan Lingkungan Hidup Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Surabaya Andhini Kusumawardani mengatakan pada saat bulan Ramadhan lalu, CFD sempat digelar pada malam hari. Namun, katanya, usai Lebaran kali ini, CFD kembali digelar pada pagi hari.

"Pelaksanaan CFD akan kembali digelar pagi hari pukul 06.00 WIB-09.00 WIB, yakni pada pekan pertama hingga ketiga setiap bulan," kata dia.

Lokasi CFD lainya akan dibuka secara bergiliran setiap bulan, seperti kawasan Jemursari, Kempang Jepun, dan Kertajaya. Setiap pintu masuk di area CFD akan disiapkan aplikasi Peduli Lindungi.

'' Masyarakat diharapkan tetap mematuhi penerapan protokol kesehatan," kata Nina sapaan akrabnya.

Dia mengatakan berdasarkan hasil asesmen Satgas Covid-19, dalam pelaksanaan CFD terdapat pembatasan jumlah pengunjung. Untuk CFD di kawasan Jalan Darmo dibatasi untuk 1.000 orang, sedangkan untuk CFD di kawasan Jalan Tunjungan dibatasi untuk 500 orang.

"Selain CFD yang kembali dilaksanakan pada pagi hari, kami juga berkolaborasi dengan Dinas Koperasi UMKM dan Perdagangan (DKUKMP) sehingga masyarakat bisa menikmati produk UMKM di sejumlah kawasan CFD," kata Nina.

Untuk CFD di kawasan Jalan Darmo, masyarakat bisa mengunjungi stan UMKM di sekitar Taman Bungkul.Selanjutnya, untuk CFD di kawasan Jalan Tunjungan, stan UMKM bisa dikunjungi di Jalan Tanjung Anom dan Jalan Genteng Besar.

Pada pelaksanaan CFD, kata dia, Pemkot Surabaya berkolaborasi dengan Satlantas Polrestabes Surabaya, Koramil Wonokromo dan Koramil Tegalsari, serta kelurahan dan kecamatan setempat. Pemkot juga akan mengerahkan personel Satpol PP Surabaya, BPBD Surabaya, Dinas Perhubungan (Dishub) Surabaya serta DLH Surabaya untuk membantu pengamanan dan pengawasan protokol kesehatan.

"Kami berharap masyarakat juga bisa menjaga keamanan dan menerapkan protokol kesehatan, agar CFD dapat berlangsung dengan aman dan tertib," kata dia. (*)

RELATED NEWS