AYO CEPETAN, PT KAI DAOP 7 SEDIAKAN 429 RIBU TIKET

Andri - Rabu, 29 November 2023 20:55 WIB
KA Sri Tanjung melintas di Daop 7

KEDIRI I halojatim.com - Masyarakat sudah harus bersiap berburu tiket libur Natal dan Tahun Baru (Nataru). PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi 7 Madiun menyediakan sebanyak 429 ribu tiket masa angkutan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 dengan 54 perjalanan kereta api.

Pelaksana Harian Manajer Humas PT KAI Daop 7 Madiun Imanuel Setya Budi mengemukakan sesuai dengan jadwal masa angkutan libur Natal dan Tahun Baru 2024 adalah 21 Desember 2023 hingga 7 Januari 2024. Selama masa tersebut, disiapkan 429 ribu tiket untuk 54 perjalanan kereta api.

"Pada periode tersebut, terdapat empat perjalanan kereta api reguler dari wilayah Daop 7 Madiun dengan kapasitas 45 ribu tempat duduk. Kereta api yang melintas di Daop 7 Madiun terdapat 50 KA dengan kapasitas 384 ribu tempat duduk," kata Imanuel Setya Budi.

Ia mengatakan saat ini tiket kereta api sudah mulai banyak yang terjual. Hingga kini, di wilayah Daop 7 Madiun sebanyak 19 ribu tiket sudah terjual.

Imanuel mengatakan pemesanan paling favorit yaitu pada tanggal 26 Desember 2023 dan telah terjual 2.155 tiket dan pada 22 Desember 2023 yang telah terjual 1.809 tiket. Jumlah tersebut, kata dia, masih terus bertambah karena penjualan masih berlangsung.

Masyarakat bisa membeli tiket melalui aplikasi Access by KAI, website resmi kai.id, toko swalayan, serta seluruh mitra pembelian tiket KAI. Sedangkan, khusus untuk pembelian tiket di loket stasiun, hanya tersedia untuk tiga jam sebelum keberangkatan KA (go show). (*)

Editor: Andri
Tags PT KAI libur nataruBagikan

RELATED NEWS