10 RIBU PENUMPANG TURUN DI TERMINAL MADIUN DI AKHIR PEKAN

Andri - Jumat, 29 Desember 2023 22:50 WIB
Wajah Terminal Madiun baru. Di libur Nataru, ada peningkatan jumlah penumpang

MADIUN I halojatim.com - Jumlah penumpang yang menggunakan jasa transportasi bus di Terminal Tipe A Purboyo Kota Madiun pada libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 meningkat signifikan dibandingkan akhir pekan biasa. Kenaikan penumpang terjadi cukup signifikan, yakni mendekati 10 ribu penumpang per hari. Sedangkan akhir pekan biasa sekitar 5 ribu penumpang.

"Peningkatan berlaku untuk penumpang naik dan juga turun di Terminal Purboyo. Estimasi puncak kedatangan jelang akhir tahun diprediksi pada tanggal 29 dan 30 Desember dengan jumlah penumpang sekitar 8 ribu orang," kata Penanggungjawab Terminal Purboyo Madiun, Agung Jaya.

Katanya, rata-rata penumpang turun di Terminal Purboyo Madiun berasal dari wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) maupun dari Surabaya, dan sekitarnya. Guna menghadapi lonjakan penumpang pada momentum libur Natal dan Tahun Baru, pihaknya telah menyiapkan sejumlah sarana dan prasarana yang memadai. Sehingga penumpang merasa nyaman.

"Yang sudah kita siapkan tentunya sarana prasarana. Itu kita maksimalkan agar penumpang lebih nyaman ketika berada di Terminal Madiun," kata dia.

Di samping itu, selama Natal dan Tahun Baru, Polres Madiun Kota juga membuka posko pengamanan di Terminal Purboyo dalam rangka Operasi Lilin Semeru 2023. Pos pengamanan itu bertujuan memberikan keamanan dan kenyamanan masyarakat terutama penumpang di Terminal Purboyo.

Agung mengatakan, jumlah armada bus yang masuk ke Terminal Purboyo Madiun setiap harinya rata-rata mencapai 400 unit. Jumlah tersebut kemungkinan mengalami kenaikan 5 persen seiring momentum libur akhir tahun.

Sedangkan, tujuan favorit penumpang bus AKDP yaitu dari Madiun ke Surabaya dan Malang. Kemudian, bus AKAP tujuan favorit masyarakat yaitu dari Madiun ke Solo, Yogyakarta, dan Jakarta. (*)

Editor: Andri

RELATED NEWS