Pembelian Pertalite akan Gunakan QR Code? Ini Jawaban Pertamina

Asih - Minggu, 22 Januari 2023 22:06 WIB
Pembelian BBM subsidi kini harus dengan menunjukkan barcode yang didapat saat mendaftar di Web Subsidi Tepat.

SURABAYA | halojatim.com - Pertamina sudah menerapkan pembelian BBM subsidi khususnya bio solar menggunakan QR Code. QR Code itu didapat konsumen setelah mendaftar di wes subsidi tepat mypertamina.

Corporate Secretary PT Pertamina Patra, Irto Ginting mengaku telah menguji coba penerapan pembelian BBM subsidi jenis solar dengan menggunakan QR. Hasilnya ternyata mendapat respons positif dari masyarakat.

"Untuk solar uji cobanya sudah kita lakukan di 34 kota kabupaten. Alhamdulilah lancar, masyarakat ikut mendaftar dan lebih tertib," ujarnya dalam rilisnya, Minggu (22/1/2023).

Lalu bagaimana dengan Pertalite? Irto mengaku untuk Pertalite, Pertamina masih menunggu aturan main yang jelas.

"Peraturan Presiden (Perpres) 191 tahun 2014 masih belum mengatur soal siapa yang berhak menggunakan Pertalite," kata Irto.

Sementara, Pertalite baru berubah statusnya menjadi Jenis BBM Khusus Penugasan (JBKP) pada Maret 2022.

Rencananya, revisi Peraturan Presiden nomor 191 tahun 2014 akan mengatur lebih detail soal kalangan dan kriteria pihak yang bisa mendapatkan subsidi energi.

Namun hingga kini pemerintah belum menerbitkan regulasi baru itu. "Kami akan menunggu aturan main yang jelas. Revisi Perpres itu sedang difinalisasi pemerintah. Kami harapkan Perpres itu dapat kita terima dalam waktu dekat, sebagai pegangan regulasi untuk kita terapkan nanti," kata Irto.

Editor: Asih

RELATED NEWS