Jika Miliki 5 Tanda Ini, Maka Kondisi Keuangan Anda Sehat
Halojatim.com- Manajemen keuangan adalah hal yang harus dilakukan jika ingin menjaga agar arus kas Anda sehat.
Terlebih di era semua mudah belanja bahkan hanya sekali klik, maka menjaga keuangan agar tetap sehat sangatlah penting.
Banyak hal yang bisa dilihat apakah keuangan Anda sehat atau tidak.
- Kabar Gembira, Ada Lowongan 572.496 tenaga ASN, Guru hingga Tenaga Kesehatan, Dibuka Mulai September
- Tak Bisa Sembarangan Unggah Foto atau Gambar Hasil AI, Instagram Akan Tandai Khusus
- Aji Santoso Tersingkir, Uston Nawawi Pimpin Persebaya Surabaya di 2 Laga Awal Liga 1
Berikut tanda yang dapat memberi tahu Anda bahwa Anda sudah memiliki keuangan yang sehat.
1. Anda Mampu Memahami Arus Kas
Anda memiliki kondisi keuangan yang sehat ketika Anda memahami bagaimana uang masuk dan keluar dari tabungan atau rekening Anda. Ketika Anda menyadari berapapun uang yang Anda peroleh dan yang telah Anda belanjakan, itu artinya Anda memberi diri Anda kendali penuh atas keuangan Anda.
Untuk memahami arus kas Anda, itu artinya Anda harus melacak semua pengeluaran dan pemasukan Anda, mulai dari berapa banyak gelas kopi yang Anda beli per minggu hingga memantau penghematan yang Anda lakukan untuk mendorong pertumbuhan kekayaan. Setelah mengidentifikasi tujuan keuangan, perhatikan target Anda dan pahami bahwa setiap hal kecil ternyata bisa membuat perbedaan dan hal itu merupakan tanda kesehatan finansial yang baik.
2. Berbelanja dengan Sadar
Niat baik bisa saja gagal ketika Anda tidak berbelanja dengan kondisi sadar. Masalahnya, sangat mudah untuk ‘menutup mata’ ketika Anda memiliki keinginan akan sesuatu yang melebihi kemampuan Anda.
Jika ini adalah sesuatu yang terjadi pada Anda, inilah saatnya untuk menyesuaikan kembali pola pikir Anda. Ketika Anda ingin berbelanja sesuatu secara spontan, cobalah untuk berhenti sejenak untuk mempertimbangkan apakah belanja yang dilakukan penting atau tidak. Hal ini karena setiap keputusan keuangan yang Anda pilih akan memengaruhi rencana keuangan Anda secara keseluruhan.
3. Anda Disiplin Mematuhi Anggaran Anda
Tidak diragukan lagi bahwa anggaran keuangan adalah sesuatu hal yang membosankan dan memiliki kekuatan bahwa Anda tidak memiliki uang sebesar yang Anda inginkan. Namun, pada kenyataannya, angagran adalah alat yang ampuh untuk membantu Anda mencapai kebebasan finansial.
Tanpa disiplin mematuhi anggaran keuangan, Anda hanya ‘berkeliaran’ begitu saja tanpa mengetahui cara untuk mengontrol atau mengukur kemajuan yang telah Anda raih.
4. Anda Memiliki Tabungan Dana Darurat
Anda tentu tidak ingin tabungan yang selama ini dikumpulkan justru habis karena keadaan darurat, baik itu diakibatkan kehilangan pekerjaan, masalah medis, dan keperluan lainnya.
Oleh karena itu, penting untuk selalu memiliki dana darurat, untuk menenangkan pikiran Anda sekaligus membantu Anda menangani masalah darurat yang muncul. Di sisi lain, memprioritaskan dana darurat adalah indikator yang sangat baik untuk berada di jalur finansial yang sehat.
5. Memiliki Tabungan Pensiun
Semua orang tentu tidak ingin bekerja selamanya, apalagi mengingat ketika usia sudah tua atau lanjut, Anda tentu memiliki keterbatasan. Oleh karena itu, penting untuk memiliki tabungan dan rencana pensiun. Hal ini agar ketika Anda mencapai usia masa pensiun, Anda sudah memiliki tabungan yang dapat digunakan untuk menghidupi Anda ketika Anda sudah tidak bisa bekerja lagi. ***
Tulisan ini telah tayang di kabarsiger.com oleh Yunike Purnama pada 05 Aug 2023