#persebaya
Sabtu, 23 Desember 2023 17:40 WIB
Penulis:Andri
SURABAYA I halojatim.com - Hukuman kembali diterima Persebaya Surabaya. Komite Disiplin (Komdis) PSSI menjatuhkan sanksi denda Rp220 juta.
Hukuman tersebut dijatuhkan akibat penyalaan flare oleh penonton dalam pertandingan lawan Persis Solo pada Rabu (13/12/2023) lalu. Dalam surat itu dijelaskan, pertandingan Persebaya lawan Persis diwarnai dengan penyalaan flare sebanyak 12 kali di tribune utara. Kemudian beberapa flare itu dilemparkan ke depan tribune utara.
Selain itu, terjadi pelemparan botol air mineral. Semuanya diperkuat dengan bukti-bukti yang cukup untuk menegaskan terjadinya pelanggaran disiplin.
“Persebaya akan ajukan banding. Pertama, denda itu cukup besar. Kedua, ini pelanggaran pertama. Harusnya bisa menjadi pertimbangan,” ujar Ram Surahman Ketua Panpel Persebaya.
Dalam pertandingan tersebut, Persebaya gagal menang. Anak asuh Uston Nawawi itu ditahan imbang Persis Solo dengan skor 1-1. Hasil tersebut membuat Persebaya belum pernah menang dalam sembilan pertandingan terakhir. (*)
Bagikan
#persebaya
12 hari yang lalu
#persebaya
sebulan yang lalu