#kotamadiun
Kamis, 04 April 2024 11:25 WIB
Penulis:Andri
Editor:Andri
MADIUN I halojatim.com – Keamanan di Kota Madiun di libur Labaran 2024 akan ditingkatkan. Kepolisian Resor Madiun Kota menyiagakan enam pos untuk mengamankan aktivitas masyarakat selama momentum Idul Fitri 1445 Hijriah atau Lebaran 2024
Kapolres Madiun Kota AKBP Agus Dwi Suryanto mengatakan enam pos tersebut meliputi satu pos pelayanan di Jalan Pahlawan, satu pos terpadu di Terminal Purboyo, serta empat pos pengamanan masing-masing di kawasan Mal SunCity, Alun-Alun, Stasiun Besar Madiun, dan Pos Jiwan di perbatasan Kota Madiun dengan Kabupaten Madiun.
"Melalui enam pos tersebut, kami ingin menciptakan rasa aman dan nyaman di masyarakat dalam momentum Lebaran 2024, baik saat arus mudik maupun arus balik," kata AKBP Agus.
Kata dia, pos-pos tersebut didirikan di sejumlah titik rawan di Kota Madiun, meliputi titik rawan kamtibmas, rawan kemacetan, dan kecelakaan. Agus mengatakan, kerawanan tidak hanya soal kemacetan, tetapi juga pelanggaran dan gangguan kamtibmas. Untuk itu ia menghimbau masyarakat dan pemudik untuk selalu meningkatkan kewaspadaan.
"Kami meminta masyarakat untuk menjadi polisi bagi dirinya sendiri, bagi lingkungannya bersama dengan kita TNI, Polri, pemda, kita menciptakan keamanan di lingkungan kita masing-masing," katanya.
Agus mengatakan, selama pengamanan Operasi Ketupat Semeru 2024, pihaknya menyiagakan sebanyak 325 personel kepolisian yang dilibatkan. Itu belum termasuk personel dari TNI dan unsur pemerintah daerah seperti Dinas Perhubungan, Satpol PP, Dinkes, PMI, dan BPBD.
"Operasi Ketupat Semeru dilaksanakan selama 13 hari dimulai 4 April sampai dengan 16 April nanti," kata Kapolres.
Wali Kota Madiun Maidi yang hadir dalam kegiatan tersebut menyatakan bahwa Kota Madiun siap menyambut lebaran. Khususnya dalam hal mudik dan balik. Tak hanya kesiapan petugas, tetapi juga kesiapan dari sarana dan prasarananya.
Wali kota tak menampik adanya perkiraan lonjakan pemudik tahun ini. Libur lebaran yang cukup panjang menjadi salah satu alasannya. Ia mengatakan, tidak hanya urusan persiapan mudik, urusan ketahanan pangan di Kota Madiun juga telah siap. Hal itu ditunjukkan dengan stok sembako yang cukup hingga setelah lebaran nanti. Wali kota berharap masyarakat untuk tidak panik. Sebab,bahan pangan ada dan mudah didapat di Kota Madiun. (*)
Bagikan