PEMAIN-PEMAIN JATIM ANTARKAN ASTI KUDUS JUARA PIALA GUBERNUR JATENG

Kamis, 03 Oktober 2024 07:57 WIB

Penulis:Andri

Editor:Andri

ASTI JUARA.jpeg
Pemain ASTI Kudus saat merayakan gelar juara Piala Gubernur Jateng 2024.

SIDOARJO I halojatim.com - Pemain-pemain Jawa Timur kembali memberikan kontribusi prestasi kepada Akademi Sarana Talenta Indonesia (ASTI). Setelah sukses mengantarkan tim asal Kudus, Jawa Tengah, tersebut lolos ke Thailand, kali ini mereka membawa juara Piala Gubernur Jawa Tengah 2024.

 

Di kelompok usia 15 tahun ke bawah (U-15), Samuel Sihombing (Malang) menjadi sosok penting.  Di partai final, mereka  mengalahkan seteru beratnya, Safin Pati FA melalui drama adu pinalti yang cukup menegangkan dengan skor 5-4 setelah keduanya bermain imbang 0-0 selama 2x30 menit di stadion Moch. Soebroto Magelang, akhir pekan lalu. Apau Jangkup pemain asal Timika, Papua, menjadi penentu kemenangan ASTI setelah tendangan pinaltinya menghujam jala Safin Pati FA. 

 

ASTI Kudus berhak memperoleh hadiah Piala Bergilir, Piala Tetap, Medali dan uang pembinaan Rp. 12 juta.  Selain itu ASTI juga menyabet Pemain Terbaik yang dianugerahkan kepada penjaga gawang ASTI Faris Dirga Atmaja asal Jambi yang tampil gemilang dan berhak memperoleh trofi dan uang pembinaan sebesar Rp. 1.000.000,-

 

ASTI U15 lolos ke inal setelah mengalahkan Terang Bangsa dengan skor 2-1, sedangkan Safin Pati FA berhasil melumat Diklat Merden dengan skor telak 3-0.  Derby Muria ini sebelumnya telah tersaji di Babak Grup 12 Besar di Stadion Citarum Semarang dan hasil akhirnya ASTI Kudus unggul dengan skor 2-1.

 

"Syukur alhamdullilah ini semua kuasa Allah SWT. ini semua berkat doa-doa kita semua, ini berkat usaha dan kerja keras anak-anak serta ofisial" kata Arif Budianto, CEO ASTI Kudus.

 

Sementara di kelompok U-13, peran pemain Jawa Timur di ASTI lebih besar saat menjadi pemenang III.  ASTI Kudus kembali menundukkan  Safin Pati FA juga lewat adu pinalti dengan skor 7-6 setelah pada waktu normal skor 1-1. Dengan hasil ini, ASTI mendapat uang pembinaan sebesar Rp 5 juta. Di kelompok ini, ada delapan pemain Jawa Timur. Mereka adalah Zaidan  dari Lamongan, Dzaky (Tuban), Khoirul Anam (Sidoarjo), Faisal dan Recho (Lamongan), Aruna (Blitar), M. Khoirul Anam (Ngawi), dan  Dewa Sandy (Surabaya). Piala Gubernur Jateng 2024 ini juga diikuti oleh sekolah sepak bola dan akademi sepak bola yang sudah punya nama dan melahirkan para pesepak bola yang sarat prestasi. Ajang tersebut khusus untuk kelompok U-13 sebanyak  yang diikuti 24 tim  dan U-15  diikuti 24 tim. Babak penyisihan diselenggarakan pada tanggal 17-28 September 2024 di Stadion Citarum, Semarang dan Lapangan Sidodadi, Semarang. Sedangkan untuk final akan di gelar  pada 30 September 2024 di Stadion Dr. H. Moch. Soebroto, Kota Magelang.

 

  Sebelumnya pada 25 Agustus lalu di Stadion Jenggolo, ASTI mengalahkan Farfaza dari Kota Surabaya dalam final Asian Soccer Championship (ASC) U-14. Dengan kemenangan itu , ASTI berhak terbang ke Negeri Gajah Putih, julukan Thailand.  (*)