PASANG PENYARING SAMPAH SUNGAI DI LIMA TITIK

Sabtu, 26 Maret 2022 08:30 WIB

Penulis:Andri

A-SAMPAH.jpeg
Sampah yang menumpuk di sungai di Kota Surabaya

SURABAYA I halojatim.com - Pemerintah Kota Surabaya melawan sampah. Bekerja sama dengan sebuah perusahaan swasta, mereka melakukan pemasangan "trash boom" atau penyaring sampah sungai di lima titik sehingga mudah dibersihkan dan tidak mengakibatkan banjir.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Surabaya, Agus Hebi Djuniantoro di Surabaya, Jawa Timur, Jumat, mengatakan lima titik pemasangan "trash boom" dilakukan di Sungai Asemrowo, saluran Tambak Wedi yakni di Pegirian, Mrutu, Kali Tebu dan Pogot.

"Ini sebagai upaya memudahkan pembersihan sampah di sungai," kata Agus kepada wartawan.

Sampah menjadi salah satu lawan bagi Surabaya. Setiap hari, sampah dihasilkan dari rumah tangga. Ini membuat tempat pembuangan akhirnya selalu menumpuk.

Namun, Pemkot Surabaya melakukan berbagai inovasi untuk pengelolaan sampah di Kota Surabaya, di antarannya program 3R (Reduce, Reuse, Recycle) dengan pengurangan dan pemilihan sampah mulai dari sumbernya. Bahkan, lanjut dia, Pemkot Surabaya berkomitmen untuk mewujudkan program gerakan Surabaya Zero Waste (bebas sampah).(*)