BUTUH UJI COBA SEBELUM LAWAN PERSIKABO

Senin, 09 Januari 2023 11:45 WIB

Penulis:Andri

Editor:Andri

A-GDS.jpg
Stadion Gelora Delta Sidoarjo yang menjadi tempat berlatih Persebaya menghadapi putaran II Liga 1 2022/2023

SURABAYA I halojatim.com - Manajemen Persebaya Surabaya bersiap menghadapi putaran kedua Liga 1 Indonesia 2022/2023. Pelatih Aji Santoso sudah mempersiapkan fisik dan skill pemain.  

Hanya, di waktu semakin dekat, dia akan menggelar uji coba. Padahal, pertandingan pertama, Persebaya akan Persikabo pada 14 Januari 2023.

Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso melalui laman resmi klub di Surabaya, Minggu, mengatakan, timnya perlu uji fisik dan pemahaman taktik pemain dengan atmosfer pertandingan. "Agenda uji coba itu tetap ada, rencananya di Kota Surabaya," kata Aji Santoso.

Rencana uji coba belum dipastikan siapa lawannya. Tetapi dikarenakan jadwal yang pendek, tim pelatih akan memilih calon lawan dari tim lokal.

"Uji coba untuk melihat apa saja kekurangan para pemain Persebaya," kata dia.

Tak hanya itu, kata dia, selain waktu yang pendek, pihaknya juga mempertimbangkan risiko cedera saat berlangsungnya uji coba. Biasanya, lawan yang dipilih adalah anggota internal Persebaya Amatir.  (*)