Bunda Corla All Out di Film Mertua Ngeri Kali: Cocok dengan Karakter Saya

Jumat, 28 November 2025 22:15 WIB

Penulis:Asih

Editor:Asih

HALO_Bunda Corla.jfif

SIDOARJO - Film Mertua Ngeri Kali bakal tayang serentak pada 11 Desember 2025. Namun, acara nonton duluan Film Mertua Ngeri Kali telah digelar di City Plaza (Ciplaz) Sidoarjo, Jumat (28/11/2025) sore. Bunda Corla yang menjadi.pemeran utama film ini hadir menyapa masyarakat Sidoarjo. 

Melalui film ini, Bunda Corla yanf berpeean sebagai Donda mengajak setiap manusia untuk saling memaafkan. "Melalui film ini pesan yang bisa disampaikan adalah saling memaafkan, manusia tak bisa hidup seorang diri. Saling membutuhkan," ujar Bunda kepada awak media. 

Menurutnya, film tersebut menceritakan hubungan antara mertua dan menantu perempuan yang tinggal dalam satu rumah. "Sebagai mertua dan menantu mesti ada saja perbedaan, perselisihan dan percekcokan meskipun tujuannya sama," tambahnya. 

Secara umum, Bunda Corla mengaku tidak ada kesulitan sebagai pemeran utama dalam film  yang berkisah tentang hubungan menantu yang berprofesi sebagai penulis dengan mertua yang punya sifat egois. 

"Tidak ada kesulitan sama sekali kecuali adegan naik kuda. Ya kan, kadang takut kalau kudanya berlaru atau melompag gitu. Yang lainnya sudah sesuai dengan karakter Bunda yang ceplas ceplos," imbuhnya. 

Hal.lain yang menjadi tantangan adalah penghafalan naskah. Kadang ada skenario yang skrip nya lupa. Tapi, semua bisa dilalui dengan berimprovisasi. 

Film ini disebut bakal sukses meraih hati masyarakat Infonesia. Kendati demikian, sukses di film perdana ini belum menjadi tolok ukur Bunda Corla untuk bermain di film yang  lain. 

" Semua tergantung anak-anak bunda, apa maunya, filmnya apa. Jadi begitu. Ayo jangan lula nonton film bunda ya, meski serentak pada 11 Desember namun tiket untuk 17 kota di Indonesia sudah bisa diprsan dari sekarang," ajaknya.